Saya yakin, teman – teman yang membaca artikel ini saat pasti sedang mencari tempat PKL, sedang menjalani PKL, ataupun sedang dalam perjalanan untuk melakukan PKL.
Mungkin teman – teman sudah mengetahui pengertian Praktek Kerja Lapangan (PKL). Namun, apakah teman – teman sudah mengetahui bagaimana pelaksanaa dan penilaian dari PKL tersebut.
Oleh karena itu, pada artikel ini mari kita bahas bersama mengenai pelaksanaan dan penilaina dari PKL tersebut.
Pengertian Praktek Kerja Lapangan
Praktik Kerja Lapangan atau yang sering disingkat dengan PKL merupakan salah satu bentuk penyelenggaraan Pendidikan dan pelatihan kejuruan yang diikuti oleh siswa dengan bekerja langsung pada dunia usaha, dunia kerja, ataupun dunia industri dengan pengarahan dan pelatihan di bidangnya masing – masing.
Tujuan dari PKL ini adalah untuk memberikan pengalaman dan mempersiapkan mengenai dunia kerja dan dunia industri sebelum benar – benar masuk ke masa kerja yang sesungguhnya.
Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan.
Setelah kita membahas mengenai pengertian praktek kerja lapangan, selanjutnya kita akan membahas mengenai bagaimana pelaksanaan dari PKL itu sendiri.
Persiapan
Persiapan merupakan tahapan pertama dalam PKL, dimana guru di sekolah akan mempersiapkan lembar kerja, menjelaskan tujuan pembelajaran dan pelatihan, membangkitkan minat siswa, dan sebagainya yang berkaitan dengan persiapan sebelum melakukan PKL. Inti pada tahap ini adalah perencanaan dan penataan.
Peragaan
Tahap selanjutnya yaitu peragaan yang akan dilakukan oleh guru, dimana pelatih akan memasuki tahap implementasi dengan cara memperagakan kegiatan ataupun aktivitas kerja sesuai dengan jurusan dan bidang siswanya masing – masing.
Peniruan
Pada tahap ini, siswa akan menirukan kegiatan dan aktivitas kerja seperti apa yang sudah diperagakan oleh guru mereka sebelumnya.
Praktik
Pada tahap inilah siswa mempraktikkan apa yang sudah didapakannya ketika sekolah, yaitu dengan mengulang kegiatan dan ativitas kerja yang baru dipelajari di sekolah dan menerapkannya pada dunia kerja ataupun dunia industri ketika PKL.
Evaluasi
Inilah tahap akhir dari pelaksanaan PKL, yaitu siswa akan dievaluasi mengenai apa yang sudah mereka praktikkan dan lakukan pada saat PKL.
Penilaian Praktik Kerja Lapangan
Penilaian dari Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini terbagi menjadi 2 (dua) poin utama, yaitu sebagai berikut:
Penilaian hasil belajar, yaitu penilaian yang dilakukan untuk mengetahui tingkat pencapaian siswa berdasarkan PKL yang sudah dilakukan.
Penilaian penguasaan keahlian, yaitu penilaian yang dilakukan untuk mengetahui tingkat penguasaan siswa terhadap kemampuan yang dipersyaratkan.
Penilaian PKL ini biasanya akan dilakukan oleh pelatih dari tempat PKL itu sendiri dan oleh guru yang mengajar di sekolah.
Itulah mengenai bagaimana pelaksanaan dan penilaian dari PKL. Sebenarnya berdasarkan pengertian praktik kerja lapangan itu sendiri teman – teman sudah dapat membayangkan bagaimana pelaksanaan PKL itu secara garis besar.
Untuk penjelasan lebih lengkapnya dapat teman – teman lihat pada link berikut: https://www.kajianpustaka.com/2021/03/praktik-kerja-lapangan.html
Bagi teman – teman yang saat ini sedang mencari tempat untuk melakukan PKL, dan belum menemukan tempat yang tepat, saya merekomendasikan teman – teman untuk mencoba mendaftar pada PT. Berbagi Bintang Teknologi, karena saat ini PT. Berbagi Bintang Teknologi atau yang sering dikenal dengan Star Share sedang membuka program magang, PKL, dan sejenisnya untuk hampir semua jurusan yang ada.
Teman – teman dapat mendaatkan infromasi lebih lengkapnya pada website resmi Star Share ataupun klik link berikut ini: https://magang.starshare.co.id/
Sekian penjelasan mengenai pengertian praktik kerja lapangan lengkap dengan bagaimana pelaksanaan dan penilaiannya. Semoga bermanfaat dan dapat membantu teman – teman. Terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar