Apa Perbedaan Magang dan Kerja Part-Time? - Bisnis Online Gampang

Post Top Ad

Responsive Ads Here
Apa Perbedaan Magang dan Kerja Part-Time?

Apa Perbedaan Magang dan Kerja Part-Time?

Share This

Sebagian besar mahasiswa mungkin banyak mempertanyakan hal ini. Haruskah memilih magang atau kerja part time? Pilihan mana yang paling menguntungkan?

Menentukan pilihan untuk melakukan magang atau kerja part time tentunya harus disesuaikan dengan kondisi yang dialami serta tujuan yang ingin dicapai. Terdapat berbagai perbedaan magang dan kerja part time. Simak perbedaannya pada penjelasan di bawah ini.

Mata Kuliah

Beberapa perguruan tinggi menetapkan magang sebagai Sistem Kredit Semester (SKS) atau dikenal sebagai mata kuliah yang digunakan sebagai syarat kelulusan. Sedangkan kerja part time tidak berhubungan dengan Sistem Kredit Semester (SKS) atau mata kuliah karena dilakukan atas inisiatif atau kemauan sendiri.

Proses Penerimaan

Apabila Anda melamar kerja part time, kemungkinan besar Anda bisa langsung diterima karena lowongan part time biasanya bertujuan untuk menambah beberapa tenaga kerja tambahan pada periode tertentu khususnya saat ramai pelanggan seperti libur Lebaran atau Libur Natal.

Sedangkan ketika melamar magang, terdapat kemungkinan CV (Curriculum Vitae) atau proposal Anda ditolak karena harus bersaing dengan pelamar magang lainnya dan cenderung lebih kompetitif. Namun, Anda tidak perlu merasa takut apabila ingin melamar kerja magang, perusahaan Star Share menawarkan program magang yang memberikan jaminan bagi setiap pendaftarnya langsung diterima. 

Potensi Karir

Kebanyakan mahasiswa menentukan tempat magang yang sesuai dengan latar belakang pendidikan atau jurusan kuliahnya. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, program magang biasanya ditetapkan dalam SKS kuliah sehingga mahasiswa disarankan untuk memilih tempat magang sesuai dengan jurusannya hal ini juga berpengaruh pada pembuatan dan presentasi laporan hasil magang.

Sedangkan untuk kerja part time biasanya tidak berhubungan sama sekali dengan latar belakang pendidikan, lowongan part time lebih banyak tersedia di sebuah toko retail, department store, kafe, hingga restoran.

Lingkungan Bekerja

Lingkungan kerja part time mungkin lebih fleksibel dibandingkan dengan magang. Waktu bekerja part time membutuhkan 3-4 jam per harinya disesuaikan dengan kegiatan Anda sehari-hari. Anda juga bisa meminta menukar jadwal dengan rekan kerja yang lain apabila ada halangan.

Sedangkan ketika Anda melakukan kerja magang, waktu bekerja disamakan dengan karyawan lain yaitu sekitar 8 jam per harinya. Hal tersebut ditujukan agar para pemagang dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan perusahaan.

Penghasilan

Melakukan kerja magang pada umumnya tidak dibayar karena magang ditujukan untuk memberikan pengalaman bekerja sesuai dengan bidang atau latar pendidikan mahasiswa. Namun, ada juga beberapa perusahaan yang memberikan penghasilan atau intensif kepada peserta magang seperti perusahaan Star Share.

Simak artikel berikut mengenai Tempat Magang Ini Memberikan Insentif dan Earning Hingga 7 Juta Rupiah. Ketika Anda melakukan kerja part time, sudah pasti Anda akan dibayar sesuai dengan jam bekerja Anda.

Antara Magang atau Kerja Part Time

Itulah beberapa perbedaan magang dan kerja part time, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Magang memberikan pengalaman profesional dalam bekerja seperti perusahaan Star Share, sedangkan kerja part time dapat menambah uang saku tambahan. 

Meskipun memiliki perbedaan, namun keduanya sama-sama memberikan pengalaman kerja yang menarik. Anda perlu mempertimbangkan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi saat ini.

Sekian pemaparan mengenai perbedaan magang dan kerja. Semoga dapat menjadi pertimbangan bagi mahasiswa yang ingin menambah pengalaman dalam bekerja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages